|
Contoh Tampilan Search Engine Palsu |
Cukup banyak pemakai internet yang kurang paham mengenai Browser Hijacker yang dapat berdampak negatif pada komputernya pengguna. Search Engine Palsu ini berbeda dari Search Engine populer yang ada, seperti Google, Bing atau Yahoo. Para pengguna tidak menyadari, memasukan "keyword" pada Search Engine Palsu ini bisa mengarahkan pengguna menuju situs berbahaya dari hasil pencarian yang dihasilkan.
|
Modus Search Engine Palsu menjejali pengguna dengan Keyword sakti dan menggiurkan. |
|
Modus lain yang mereka gunakan adalah mengarahkan pengguna pada situs download berbahaya yang berisi virus, malware, spyware yang dapat berdampak fatal bagi komputer. Atau, mencari keuntungan dengan membawa pengguna ke situs-situs yang menjual peralatan yang tidak diinginkan, mempromosikan suatu servis tertentu dengan cara ilegal. Persoalan serius tentang munculnya Search Engine Palsu adalah bagaimana bisa program tersebut masuk ke komputer pengguna dan meng"hijack" browser yang terinstal di komputer(firefox, chrome, IE)?. Search Engine Palsu memiliki skema mengubah pengaturan komputer(browser) sesuai yang diinginkannya tanpa disadari sama sekali oleh si pengguna. Cara lainnya, adalah dengan menumpang pada instalasi freeware dan shareware yang memasukkan Search Engine Palsu ke bundle mereka. Jadi, pengguna perlu berhati-hati ketika mendownload dan menginstal sebuah program.
|
Modus Search Engine Palsu dengan menawarkan program antivirus palsu yang dapat mencuri data pribadi pengguna. |
Kami sangat menganjurkan untuk menghapus Search Engine Palsu yang ada pada komputer atau laptop anda. Selain memperlambat fungsi sebuah browser, seberguna apapun, Search Engine Palsu ini didesain hanya untuk membawa pengguna yang tidak menyadarinya ke situs-situs berbahaya. Pengguna harus bijak dan tetap mengunakan Search Engine "asli" yang dapat dipertanggung jawabkan seperti google, yahoo dan bing. Semoga bermanfaat.