Rabu, 16 April 2014

Apa sih Virus Komputer itu?

Virus komputer adalah jenis malware(malicious software) yang ketika dijalankan, akan menggandakan diri dengan menyisipkan salinan dirinya ke program lain komputer. Ketika replikasi ini berhasil, daerah yang terkena kemudian dikatakan terinfeksi. Virus sering melakukan beberapa jenis kegiatan berbahaya pada target yang terinfeksi, seperti mencuri kapasitas hard disk atau kinerja CPU, merusak data, menampilkan pesan tertentu pada layar pengguna atau bahkan mengakses serta mencuri informasi pribadi pengguna. Namun, Tidak semua virus membawa efek berbahaya bagi pengguna yang terinfeksi. Karakteristik utama dari sebuah virus komputer adalah bahwa mereka adalah sebuah program komputer(software)yang menggadakan diri dengan menginstal secara mandiri tanpa persetujuan pengguna.

Perkembangan Virus komputer saat ini, menyebabkan miliaran dolar kerusakan ekonomi setiap tahun, virus adalah "biang keladi" penyebab kegagalan sistem, mengurangi kinerja komputer, merusak data, yang menyebabkan meningkatnya biaya pemeliharaan sistem yang berbasis komputer. Melihat begitu besarnya kerugian yang ditimbulkan oleh virus komputer, Sebagai reaksi, berbagai jenis anti-virus telah dikembangkan, dan industri pembuat software anti-virus menjual perlindungan virus untuk pengguna. Sayangnya, tidak ada software anti-virus yang mampu menangkap semua virus komputer(terutama yang baru), menurut saya, ini disebabkan oleh 2 hal pertama, munculnya berbagai inovasi baru dari sistem komputer yang terus berkembang yang secara tidak langsung membawa celah keamanan baru yang memungkinkan di eksploitasi oleh virus-virus baru. Kedua, kreatifitas dan keahlian para pembuat virus yang menemukan metode baru dalam hal membobol sebuah sistem keamanan komputer. Di sisi lain, peneliti keamanan komputer secara aktif mencari cara-cara baru untuk memungkinkan solusi antivirus untuk lebih efektif mendeteksi virus yang muncul, sebelum mereka menyebar secara luas.

Dari segi jenis, virus komputer yang sering ditemui di indonesia dapat dikelompokkan menjadi 6 kategori:
  1. Trojan - Adalah virus yang mengambil data pada komputer yang telah terinfeksi dan mengirimnya pada pembuat trojan itu sendiri.
  2. Spyware - Virus yang memata-matai komputer yang terinfeksi.
  3. Worm - Kebanyakan mengganggu kinerja Harddisk dengan menduplikatkan diri, Ini membuat sistem penyimpanan pada komputer menjadi penuh akan worm itu.
  4. Backdoor - Hampir sama dengan trojan. Namun, Backdoor bisanya menyerupai file yang baik-baik saja.
  5. Rogue - merupakan program "penyamaran" antivirus dan menampilkan aktivitas layaknya antivirus normal, memberikan peringatan palsu tentang adanya infeksi virus. Tujuannya adalah agar pengguna membeli dan mengaktivasi program antivirus palsu itu dan mendatangkan uang bagi pembuat virus rogue tersebut.
  6. Rootkit - Virus yang bekerja menyerupai kerja sistem komputer yang biasa saja.
Serangan virus dapat dicegah atau ditanggulangi dengan beberapa cara. Salah satu yang paling populer adalah penggunaan software antivirus. Banyak pengguna menginstal software antivirus yang dapat mendeteksi dan menghilangkan virus yang dikenal saat komputer mencoba untuk men-download atau menjalankan executable file. Pengguna harus memperbarui software mereka secara teratur untuk menambal kerentanan keamanan. Software antivirus juga perlu diupdate secara teratur untuk mengenali ancaman virus-virus terbaru.

Selain penggunaan Software antivirus, metode yang kerap dipakai adalah recovery data. Cara ini dapat mengurangi kerusakan yang ditimbulkan oleh virus dengan membuat backup data secara teratur pada media yang berbeda, seperti menggunakan sistem file yang berbeda atau penyimpanan data external seperti flashdisk. Dengan cara ini, jika data hilang karena virus, kita bisa mulai lagi menggunakan cadangan backup data yang telah dipersiapkan.

Cara ampuh terakhir yang merupakan salah satu solusi memulihkan sistem komputer dari serbuan virus adalah dengan jalan menginstal ulang dan konfigurasi ulang sistem operasi dan program-program dari awal. Menginstal ulang sistem operasi adalah cara radikal untuk penghapusan virus. Karena Hard drive diformat ulang yang berarti OS dan semua program yang tadinya terinstal akan ikut terhapus.

Tidak ada komentar:

Protected by Copyscape