RakhniDecryptor juga dapat membuka file yang terinfeksi ransomware berikut ini:
- XData;
- AES_NI;
- Dharma;
- Crysis;
- Chimera;
- Rakhni;
- Agent.iih;
- Aura;
- Autoit;
- Pletor;
- Rotor;
- Lamer;
- Lortok;
- Cryptokluchen;
- Democry;
- Bitman (TeslaCrypt) version 3 and 4.
Karena instalasi tidak diperlukan, Anda bisa membuka software ini pada storage internal manapun. Kerennya adalah kita dapat menjalankan software ini dari storage external dengan menyimpan Kaspersky RakhniDecryptor ke flash disk USB atau unit penyimpanan sejenis.
Berbentuk jendela kecil dengan struktur sederhana, di mana Anda dapat segera memulai prosedur pemindaian dengan sekali klik tombol. Secara default, aplikasi akan menscan keseluruhan hard drive. Pengguna juga dapat mengedit lokasi yang tepat untuk discan dan menghapus file yang dienkripsi segera setelah dekripsi.
Pada saat scan, penting menunjukkan jalur ke salah satu file yang terkunci, kemudian Kaspersky RakhniDecryptor akan mengurus sisanya. Aktivitas program dapat diperiksa di jendela laporan.
Kaspersky RakhniDecryptor memiliki waktu respon yang baik dan melakukan scan dengan cepat. Sangat baik ketika dijalankan pada CPU dan RAM komputer low spek. Berkat antarmuka yang simple dan gak-njlimet, Kaspersky RakhniDecryptor dapat digunakan oleh semua jenis user.
Pastikan Anda menghapus ransomware -biang keladi infeksi- dari sistem Anda terlebih dahulu, jika tidak file akan tetap terkunci kembali setelah anda membukanya. Berbagai Solusi antivirus/anti-malware di virusnesia bisa melakukan ini untuk anda.
Download Kaspersky RakhniDecryptor for Windows (via majorgeeks)
1 komentar:
terimakasih ilmunya, belum terlalu paham jadi mau saya praktekin aja langsung step by step - http://flashdiskcustom.com/
Posting Komentar